AKB48 Team SH akan Lawan SNH48 di Qing Chun You Ni 2 !!
Overseas48.com - Episode kedua Qing Chun You Ni 2 telah usai mengudara pada hari ini (14/03/2020). Berbagai macam pertarungan dan duel antar agensi terjadi di program andalan iQiyi itu.
Minggu depan episode tiga akan lebih seru lagi. Di akhir acara tadi, Qing Chun You Ni 2 telah merilis cuplikan video untuk episode tiga yang akan tayang Kamis depan.
Salah satunya yang ada di cuplikan tersebut adalah pertarungan sengit antara AKB48 Team SH melawan SNH48 untuk memperebutkan kelas pelatihan.
Nampak para trainee lainnya sangat heboh dengan pengumuman duel maut ini. Kedua grup ini bahkan memiliki latar belakang yang sudah berbeda meski sama-sama lahir sebagai grup saudari AKB48 di Shanghai.
Para anggota SNH48 yang berjumlah 6 orang akan melawan 2 personel AKB48 Team SH di atas panggung. Keduanya akan membawakan sama-sama lagu perusahaan.
Dapat dipastikan dalam penampilan SNH48 tak akan memakai lagu saduran AKB48 alias memunculkan keorisinalitasan mereka. Menurut kabar yang beredar, para trainee STAR48 ini akan menampilkan salah satu lagu teater Team NII berjudul "Hua (画)".
Sumber asli via dofflzla